-->

Rabu, 11 Januari 2017

Apakah Anda adalah orang yang suka dalam bidang fotografi? Anda pasti tau dengan adanya kamera mirrorless yang kini mulai menyaingi kamera DSLR. Kamera mirrorless muncul pada beberapa waktu yang lalu sekitar tahun 2009. Pada saat itu, banyak sekali jenis kamera mirrorless bermunculan termasuk kamera mirrorless Fujifilm.Adanya berbagai merk kamera mirrorless tentu saja diikuti dengan harga-harga serta fiturnya yang sangat bersaing antar merk.
Kala itu, banyak orang yang memilih berbagai jenis kamera mirrorless karena harganya yang cukup murah. Kamera mirrorless Fujifilm merupakan salah satu kamera mirrorless yang terbilang murah. Banyak orang yang menggunakan kamera DSLR kemudian tertarik untuk memiliki salah satu kamera mirrorless. Hal tersebut tidak lain dikarenakan kamera mirrorless memiliki harga yang lebih murah serta penampilan yang lebih minimalis.
Memilih kamera mirrorless terbaik memerlukan banyak pertimbangan. Anda harus mengetahui spesifikasi serta harga yang dimilikinya untuk membandingkan dengan kamera mirrorless  jenis lainnya. Artikel kali ini akan menjelaskan tentang bagaimana kiat membeli kamera mirrorless agar Anda mendapatkan jenis kamera sesuai dengan yang Anda inginkan. Lalu, hal apa sajakah yang harus diperhatikan dalam membeli kamera mirrorless?

Kiat Membeli Kamera Mirrorless Fujifilm

Membeli kamera mirrorless Fujifilm maupun kamera mirrorless jenis lainnya perlu mempertimbangkan sesuatu yang memang sangat penting. Jika Anda tidak mempertimbangkannya dengan baik, maka dikhawatirkan Anda akan kecewa setelahnya. Namun, banyak orang yang merasa senang dan beruntung ketika memiliki salah satu dari kamera mirrorless. Anda bisa memilih harga yang murah mulai 5 jutaan hingga harga mahal mencapai 20 juta lebih.
Lalu, inilah beberapa kiat memilih kamera mirrorless yang harus Anda perhatikan. Anda dapat mempertimbangkan hal-hal berikut dengan sebaik-baiknya sebelum memutuskan untuk membeli kamera mirrorless favorit Anda.
1. Membeli kamera mirrorless dengan alasan ukurannya yang kecil
Banyak orang yang membeli kamera mirrorless hanya karena ukurannya kecil, termasuk ketika membeli kamera mirrorless Fujifilm. Sebenarnya, hal ini merupakan hal yang kurang tepat. Kamera mirrorless memang memiliki ukuran yang lebih kecil dibandingkan dengan kamera DSLR. Anda bisa mempertimbangkan tujuan dan kebutuhan Anda dalam membeli kamera.
2. Membeli hanya dengan alasan harganya yang murah
Harga kamera mirrorless termasuk kamera mirrorless Fujifilm memang terbilang murah jika dibandingkan dengan kamera DSLR. Bentuknya yang tipis serta elegant merupakan daya tarik lain selain harganya yang murah. Sekali lagi, pertimbangkan tujuan Anda dalam membeli kamera mirrorless. Jika hanya membutuhkan harga yang murah, Anda bisa menggunakan kamera saku lho.
3. Perhatikan garansi
Untuk membeli apapun termasuk membeli kamera mirrorless Fujifilm, Anda harus memperhatikan garansi. Garansi resmi adalah hal yang paling penting karena jika ada sesuatu hal yang tidak sesuai dengan keinginan Anda, Anda bisa melakukan complain dengan produsen tempat Anda membeli.
4. Membeli kamera mirrorless hanya karena mempertimbangkan megapixel
Mempertimbangkan megapixel dalam membeli kamera mirrorless termasuk kamera mirrorless Fujifilmmerupakan hal yang tidak perlu menjadi perhatian utama jika Anda memang tertuju pada kualitas foto. Pertimbangkan kualitas lensa  yang dimilikinya.
5. Perhatikan toko tempat membeli
Jika Anda membeli kamera mirrorless di toko online, maka hal yang perlu Anda perhatikan adalah kualitas toko tempat Anda membeli. Anda bisa membelinya di toko online terpercaya agar tidak mengalami penipuan. Jangan pernah terpedaya dengan harga kamera mirrorless yang murah saja. Hal yang perlu diperhatikan adalah keaslian produk yang akan Anda beli.
Itulah beberapa hal yang perlu Anda pertimbangkan dalam memilih kamera mirrorless. Jika Anda bisa mempertimbangkannya dengan baik, maka Anda pun akan mendapatkan kamera mirrorless asli dengan kualitas yang baik pula.

Setelah itu, mari lihat tentang beberapa jenis kamera mirrorless Fujifilmyang bisa Anda pilih sebagai salah satu kamera keunggulan Anda dalam memilih kamera terbaik untuk memotret. Apakah Anda sudah memiliki salah satu kamera mirrorless di rumah? Anda bisa mempertimbangkan beberapa jenis kamera mirrorless berikut untuk bisa Anda miliki di rumah.
1. Fujifilm X-A2
Jenis kamera Fujifilm X-A2 ini sangat cocok digunakan untuk pemula. Jika Anda baru saja menggunakan kamera mirrorless, sebaiknya Anda menggunakan kamera mirrorless yang baik dan mudah untuk digunakan. Kamera mirrorless jenis ini memiliki RAM yang bisa digunakan dengan maksimal. Anda bisa mendapatkan kamera dengan warna yang sangat baik. Anda juga bisa menguplodnya di Instagram atau pun di Facebook atau juga bisa di print dengan kualitas gambar yang sangat jelas. Harga yang ditawarkan kurang lebih 8 jutaan.
2. Fujifilm X-10
Kamera Mirrorless Fujifilm jenis ini memiliki harga yang cukup mahal mencapai 10 juta ke atas. Namun, Anda bisa mendapatkan kualitas yaitu free tripod takara eco 193a ketika membeli kamera Fujifilm jenis ini. Selain itu, aksesoris gratis lainnya yang bisa Anda dapatkan adalah berupa screen protector, filter kenko, serta bag untuk kamera mirrorless mungil Anda. Dengan demikian, Anda bisa dengan mudah membawanya kemanapun Anda pergi.
3. Kamera Mirrorless X-A2 Kit
Kamera mirrorless Fujifilm jenis ini memiliki harga kurang lebih 8 jutaan. Dengan membeli kamera jenis ini, Anda sudah mendapatkan free memori sebesar 16 GB. Cukup banyak bukan? Anda juga bisa mendapatkan gambar yang cantik karena kamera mirrorless satu ini dibekali dengan resolusi kamera sebesar 16.3 MP.
Itulah beberapa jenis kamera mirrorless yang bisa Anda pilih untuk menemani hari-hari memotret Anda di rumah. Anda harus memperhatikan beberapa hal yang diperlukan dalam membeli dan memilih kamera mirrorless termasuk beberapa kiat penting dalam memilih toko yang tepat. Memilih toko online dan toko yang tepat dalam memilih kamera mirrorless Fujifilm. Banyak jenis merk kamera mirrorless dan Fujifilm merupakan salah satu merk terbaik. Anda bisa memilihnya dari harga yang murah sampai harga yang mahal.

Anda bisa memilih dan membeli kamera mirrorless di toko online terpercaya Bhinneka.com. Di bhinnneka.com, Anda bisa memilih berbagai jenis kamera mirrorless sesuai dengan budget Anda. Disana, Anda bisa menjumpai berbagai merk kamera Fujifilm dengan spesifikasinya yang lengkap. Anda bisa memilih dan membaca spesifikasinya terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membeli kamera mirrorless jenis apa yang ingin Anda gunakan. Fujifilm pun memiliki harga yang murah hingga harga yang mahal.
Itulah beberapa jenis kamera mirrorless dari Fujifilm beserta kiat-kiat yang harus Anda perhatikan dalam membeli kamera mirrorless. Banyak jenis kamera Fujifilm dengan kualitas terbaik yang bisa Anda beli dan Anda gunakan dalam dunia fotografi Anda. Nah, jenis kamera mirrorless Fujifilm manakah yang ingin Anda beli? Segera buka bhineka.com untuk mendapatkan berbagai jenis pilihan kamera mirrorless dari Fujifilm terbaik untuk Anda. Bhineka.com merupakan toko online yang paling baik untuk mendapatkan berbagai jenis barang-barang terbaik yang Anda inginkan. Selamat berbelanja.



Baca Artikel Terkait: