-->

Rabu, 19 April 2023

Untuk para pelaku usaha, tentu saja berita bisnis terbaru merupakan hal yang wajib didapatkan. Dengan mendapatkan informasi terbaru seputar bisnis, tentu saja bisa dijadikan sebagai bahan referensi maupun motivasi untuk meningkatkan bisnis. Nah, berikut dibawah ini ada kumpulan berita bisnis terbaru yang menarik dibahas.

1. Nasib Bisnis Properti di Tengah Resesi Global
Dilansir Fortune Indonesia: Berita bisnis, Ekonomi & Saham hari ini, Guna menjaga momentum pertumbuhan ekonomi serta kredit properti, PT Bank Central Asia (BCA) Tbk akan terus melakukan akselerasi kinerja dengan cara memanfaatkan teknologi digital. Alhasil, upaya tersebut menunjukkan hasil yang positif.
 
Pasalnya, kinerja kredit pemilikan rumah (KPR) BCA dapat meningkat dengan baik. Sejak dilakukan optimalisasi layanan yang berbasis digital, kini portofolio KPR BCA meningkat dari Rp 52,9 triliun menjadi Rp 87,9 triliun.
 
“Jadi, sejak pemanfaatan digitalisasi, portofolio KPR BCA tumbuh dengan sehat dan dengan cepat,” ujar Haryanto T. Budiman selaku Managing Director-Consumer Banking BCA. Tak hanya itu, Haryanto juga mengatakan bahwa dalam tiga tahun terakhir, yaitu periode 2020-2022, kredit KPR BCA terus mengalami peningkatan yang signifikan.
 
Menurutnya, pertumbuhan ini berkat hasil dari proses digitalisasi yang dilakukan. “Di situs ini juga bisa dilakukan konsultasi dengan tim BCA, bisa dilihat juga harga rumahnya, dan bisa diketahui juga apakah lokasi bisa dijangkau dengan transportasi publik,” tambah Haryanto.
 
2. IHSG Hari Ini Turun Ke 6.641
IHSG (Indeks Harga Saham Gabungan) pada hari ini masih tetap berada di zona merah sampai sesi terakhir perdagangan. Menurut informasi yang didapat, indeks ditutup dan mengalami penurunan 145,14 poin atau 2,14 persen ke level 6,641,81.
 
Dalam penutupan perdagangan (Selasa, 14/3/2023), setidaknya ada 101 saham yang menguat, 478 saham melemah, serta 146 saham stagnan. Adapun mengenai trsansaksi perdagangan yang mencapai hingga Rp 11,2 triliun dari 19,3 miliar saham yang diperdagangkan.
 
• Indeks LQ45 turun 2,39% ke 917,376
• Indeks Jll melemah 1,48% ke 557,391
• Indeks IDX30 turun 2,47% ke 477,991
• Indeks MNC36 melemah 2,41% ke 345,765.
 
Itu artnya, semua indeks sektoral sama-sama mengalami penurunan, mulai dari sektor energi yang merosot 2,49%, bahan baku 1,18%, industri 2,27%, non siklikal 0,99%, siklikal 2,48%, kesehatan 0,37%, keuangan 2,16%, properti 1,07%, teknologi 3,07%, infrastruktur 1,95%, dan transportasi 3,93%.

Kabarnya, ada tiga saham yang paling aktif diperdagangkan diantaranya adalah PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI), PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), dan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA).
 
3. Sinergi Dua Anak Perusahaan BUMN Untuk Memaksimalkan Aset
PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) dan PT Bahana TCW Investment Management (Bahan TCW) telah menjalin kerjasama untuk mengelola aset milik perseroan, dengan tujuan agar bisa berkembang serta memberikan nilai plus bagi perusahaan.
 
Melalui kerja sama tersebut, nantinya Bahana TCW yang bertindak sebagai manajer investasi akan berperan secara penuh untuk mengoperasikan kepentingan pengelolaan aset IFG Life di pasar modal dan pasar uang yang sesuai dengan pedoman pengelolaan aset, hingga tujuan investasi yang telah disepakati oleh kedua belah pihak.
 
Adapun mengenai jenis aset yang akan dikelola, yaitu berupa deposito, kas, surat berharga negara (SBN) dengan jatuh tempo kurang dari 1 tahun, surat utang negara, obligasi korporasi, instrumen pasar uang, hingga kas untuk kebutuhan operasional.
 
“Berbekal pengalaman yang mumpuni di bidang keuangan dan pasar modal, IFG Life optimis Bahana TCW akan melakukan pengelolaan aset dengan berlandaskan asas pengelolaan yang baik sehingga dapat memenuhi tujuan dari investasi IFG Life,” ujar Harjanto selaku Dirut IFG Life. 



Baca Artikel Terkait: