-->

Senin, 30 Januari 2017

Wah, Busana Indonesia Disebut Terbaik di Miss Universe 2017

Jakarta, -- Puteri Indonesia 2016, Kezia Warouw, akan bertarung dengan 85 wanita tercantik sejagat demi memperebutkan mahkota Miss Universe 2016 di malam final, yang akan berlangsung di Manila, Filipina, Senin (30/1) mendatang.

Kendati popularitas Indonesia sedikit tertinggal dibanding Miss Thailand dan Miss Filipina, namun Kezia dinilai selalu berpenampilan prima. 

Hal itu terbukti saat dia menghadiri acara Governor’s Ball di SMX Convention Center, MOA Arena. Kezia dianggap sebagai salah satu kontestan dengan busana terbaik. 

Pada waktu itu, Kezia mengenakan gaun malam besutan desainer Anaz Khairunnas. Gaun yang dinamakan Dimensi Sriwijaya itu dibuat dari songket Palembang berhias aksen warna emas. 

“Gaun itu dibuat untuk melambangkan kejayaan Kerajaan Sriwijaya dengan memperkenalkan kain songket khas Palembang ke kancah internasional,” ujar Anaz, saat diwawancara beberapa waktu lalu. 

Tak pelak, gaun Kezia mendapat banyak pujian. Bahkan, pengamat mode Amerika Serikat Nick Verreos, mengacungkan jempol untuk Puteri Indonesia 2016 itu. 

Verreos memberi nilai 9,92 dari 10 untuk gaun itu. Dengan kata lain, penampilan Kezia dianggap nyaris sempurna.

Bukan hanya dalam kesempatan itu saja penampilan Kezia mendapat pujian.

Penampilannya di Preliminary show, malam ini, Kamis (26/1) juga menuai anggukan setuju. Kezia mengenakan gaun rancangan Ivan Gunawan, yakni gaun malam dari kain tenun Toraja cokelat dengan tule hitam.

Sebelumnya, Kezia juga dianugeri gelar pemilik senyum terindah atau Miss Phoenix Smile dari Mindanao Tapestry Fashion Show, yang merupakan rangkaian acara Miss Universe 2016.

Selain Puteri Indonesia, beberapa kontestan lain yang dinilai berbusana terbaik adalah Miss Kenya, Miss Filipina, Miss US Virgin Islands, Miss India, Miss Haiti dan Miss Mexico.
Source: cnnindonesia.com




Baca Artikel Terkait: